Paiketan Pemangku Jembrana Gelar Doa Bersama Tangkal Corona

Sebanyak 30 pemangku yang tergabung dalam pinandita sanggraha nusantara (PSN) Kabupaten Jembrana ,

Balinetizen.com, Jembrana-

 

Sebanyak 30 pemangku yang tergabung dalam pinandita sanggraha nusantara (PSN) Kabupaten Jembrana , menggelar doa dan persembahyangan bersama di Pura Segara Pantai Desa Yeh Kuning – Kecamatan Jembrana . rabu sore , 18 maret 2020. Doa dan persembahyangan bersama dalam rangka memohon perlindungan dan keselamatan bangsa , khususnya diKabupaten Jembrana sendiri agar terhindar dari penyebaran virus Corona ( Covid-19 ) , yang tengah menjadi pandemi dunia.

Selain itu , untuk mendoakan agar pasien yang sudah terjangkit positif corona bisa segera disembuhkan .

“Ini inisiatif kita bersama , dari paiketan pemangku dalam bentuk doa bersama. Semoga Jembrana terhindar dari mara bahaya , khususnya Corona saat ini sedang menjadi perhatian dunia , “ ujar Jro Mangku Gusti Agung Ketut Suandia yang juga ketua PSN Jembrana.

Menurutnya , untuk mencegah wabah penyakit , langkah sekala maupun niskala perlu dilakukan . Untuk persembahyangan sendiri , dipimpin Ida Rsi Bujangga Tegal Cangkring . Sedangkan upacara dilakukan dengan agnihotra dengan pelaba Rsi Gana . Upakara Pelaba Rsi Gana itu akan dipersembahkan kepada Sang Hyang Baruna dengan merarung pelaba ke segara (laut).

“Kita juga doakan para pemimpin kita , khususnya di Jembrana dari tingkat bawah samapai dipucuk pimpinan bisa diberikan keselamatan dan mampu mengambil kebijakan terbaik guna menyelamatkan warganya dari wabah dan musibah . untuk selanjutnya dibawa kelaut , “ sambungnya .

Pelaksanaan doa bersama juga dihadiri Camat Jembrana I Made Leo Agus Jaya. Pihaknya mendukung kegiatan ini , sebagai langkah penanggulangan secara niskala serta dukungan kepada jajaran pemerintahan untuk menanggulangi virus corona. Panitia juga membatasi jumlah undangan yang hadir dengan sistem perwakilan . Tidak seluruh anggota paiketan diundang , dibatasi hanya 30 orang . Hal ini sesuai himbauan pemerintah memutus rantai penyebaran corona dengan menghindari keramaian dan kerumunan masyarakat.

Baca Juga :
Sambut Hari Raya Galungan dan Kuningan, TP. PKK dengan WHDI Badung Gelar Bakti Sosial di Pura Antapsai Bon Petang

 

Sumber : Humas Pemkab Jembrana

Leave a Comment

Your email address will not be published.