Satgas Gotong Royong Desa Panji, Lakukan Random Tes Dengan Semprotkan Air Sabun

Mekel Mangku Ariawan : ‘Antisipasi Covid-19, Desa Panji Anggarkan Rp 93 Juta’

Balinetizen.com, Buleleng

Kepada Desa (Perbekel) Desa Panji Made Mangku Ariawan, pada Jumat (9/4/2020) sekitar Pukul 09.00 Wita memimpin langsung penyemprotan antisipasi Covid-19 berbahan sabun diperbatasan Desa Baktiseraga, Kecamatan/Kabupaten Buleleng dengan Desa Panji Kecamatan Sukasada Kabupaten Buleleng, Bali tepatnya di Jalan Ki Barak Panji Desa Panji.
Ditemui disela-sela kegiatan penyemprotan terhadap pengguna jalan kendaraan bermotor diperbatasan Desa Baktiseraga dan Desa Panji, ia mengatakan Satgas gotong royong Desa Panji turun kelapangan untuk memberikan edukasi terkait pola hidup sehat dengan sosialisasi mencuci tangan menggunakan air sabun. Karena air sabun efektip untuk memecah sel virus corona itu sendiri.”Jadi kita melakukan Random Test di 6 pintu masuk desa secara berkala, dengan menurunkan 2 anggota Linmas, 2 pecalang dan kelian banjar maupun kelian dinas.” Jelasnya.”Mudah-mudahan masyarakat Desa Panji yang jumlahnya lebih dari 14 ribu jiwa lebih bisa diedukasi agar melakukan pola hidup sehat” ujar Mangku Ariawan Panji.
Iapun mengungkapkan dalam mengatasi situasi dampak covid-19, pihaknya dalam melakukan perubahan APBDes disesuaikan dengan petunjuk tekhnis. Dimana dengan jumlah penduduk Desa Panji sebanyak 14 ribu jiwa lebih ini dianggarkan Rp 160 juta lebih.”Rinciannya, khusus untuk penanganan covid-19 kami anggarkan Rp 93 juta.” ungkap Mangku Ariawan mantan anggota dewan ini.
Pandemi covid-19 sangat berpengaruh terhadap perekonomian warga masyarakat yang kurang mampu, menurutnya oleh karena luas wilayah Desa Panji cukup besar, maka dalam hal pemberian sembako akan dilakukan secara selektif. Dimana yang diberikan bantuan kepada warga yang memang betul-betul membutuhkannya,”Jadi kami sangat selektif dalam hal pemberian bantuan langsung tunai (BLT) maupun bantuan sembako. Dan pastinya yang diberikan non PNS dan TNI/Polri.” tandas Mekel Desa Panji Mangku Ariawan. GS

Baca Juga :
Menjelang Bulan Puasa dan Hari Raya Idul Fitri, Pemkot Denpasar Bersama FKUB Gelar Rapat Antisipasi Covid-19

Leave a Comment

Your email address will not be published.