Wabup Kembang Hartawan Umumkan Hasil Lomba Foto Surat Suara, Pemenang Raih Hadiah Rp. 5 juta

Balinetizen.com, Jembrana –
Lomba foto untuk surat suara yang digelar sebelumnya akhirnya diumumkan pemenangnya. Pengumuman hasil diumumkan langsung Wakil Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan, bertempat di Kebun Raya Jagatnatha Jembrana, Minggu (9/8) sore. Pemenang berhak atas uang hadiah sebesar Rp.5 juta dan ditransfer langsung melalui rekening.
Lomba fotografi ini diadakan untuk memotret langsung keseharian sosok Kembang Hartawan , baik dalam aktifitasnya selaku pribadi maupun Wakil Bupati Jembrana. Rencananya hasil foto terpilih akan digunakan untuk keperluan  surat suara maupun material peraga lainnya. Sebagaimana diketahui I Made Kembang Hartawan direncanakan maju dari partai PDI Perjuangan dalam perhelatan Pemilukada Kabupaten Jembrana 2020 sebagai kandidat calon bupati.
Kembang Hartawan menuturkan ide lomba foto ini Ia gagas sendiri sekaligus untuk mempersiapkan segala sesuatu keperluan administrasi pencalonan sejak awal. Namun, dikemas dengan cara unik dan berbeda.
“Tidak hanya untuk keperluan pribadi tapi menggugah semangat serta kreatifitas komunitas fotografi yang sudah terbentuk di Jembrana. Terlebih dimasa pandemi ini , tidak berarti hanya berdiam diri tapi tetap berusaha produktif dengan cara cara yang kreatif, ” kata Kembang.
Menurutnya , komunitas fotografi yang merupakan wadah penghobi fotografi di Jembrana perlu diberikan ajang agar mereka makin memperdalam skillnya.
” Kalau memotret  model , alam ,atau foto  landscap mungkin mereka sudah terbiasa . Namun saya cobakan untuk keperluan surat suara. Ini tantangan sekaligus ajang mengasah kemampuan . Harapannya tentu mereka akan makin terlatih untuk kreatif , sekaligus profesional menjalani bidang yang ditekuni,” papar Kembang.
Kembang mengaku KFJ  yang terbentuk sejak tahun  2012 untuk mewadahi fotografer seJembrana  . Seiring waktu berkembang pesat ditandai makin banyaknya anggota yang bisa dihimpun.
Awal Ia merintis , penekun fotografi belumlah sebanyak sekarang.
Meningkatkan kompetensi anggota , diupayakan dengan memperbanyak pelatihan . Diantaranya menghadirkan fotografer nasional Deniek G  Sukarya yang juga penulis buku ” Indonesia-Harmony in DIversity”, yang dimasa kepemimpinan Presiden SBY terpilih sebagai cenderamata kepresidenan.
” Sekarang saya lihat makin banyak fotografer Jembrana dengan karya bagus bermunculan. Bahkan sudah profesional sekaligus menjadi profesi menjanjikan terutama dikalangan anak muda, ” terang Kembang yang juga didaulat sebagai Pembina KFJ.
Selain , pengumuman hasil lomba, tatap muka juga diisi sharing bersama komunitas terutama suka duka profesi fotografer dimasa pandemi. Tidak bisa dipungkiri omzet maupun panggilan job fotografer ada penurunan.
Menurut Kembang, efek pandemi covid-19 menyerang berbagai sektor ekonomi. Bahkan ada yang lebih parah dibandingkan jasa fotografi.
” Harus tetap semangat , karena masih banyak yang kondisinya kurang beruntung akibat pandemi dibandingkan kita. Justru kondisi ini menuntut kita makin kreatif , menemukan cara cara baru untuk terus produktif,” tegasnya.
Lomba melibatkan puluhan peserta Fotografer se-Jembrana, tidak hanya dari komunitas KFJ sendiri tapi juga masyarakat umum.
Hasil foto dinilai langsung oleh Wabup Jembrana I Made Kembang Hartawan serta fotografer nasional Deniek G Sukarya. Sebagai pemenang,foto karya  Putu Putra Wijana yang juga anggota KFJ berhak atas uang hadiah senilai 5 juta rupiah. (Komang Tole)
Baca Juga :
Duta Seni Jembrana Fragmentari "Prabawa Natha" Tampil Memukau Kirab Nyepi Perdana di Kota Surakarta

Leave a Comment

Your email address will not be published.