India merayakan Hari Kemerdekaan di Bali

Para anggota komunitas India di Bali Bersama-sama dengan sahabat India di Bali merayakan Hari Kemerdekaan India yang ke-74.

Balinetizen.com, Denpasar-

 

Para anggota komunitas India di Bali Bersama-sama dengan sahabat India di Bali merayakan Hari Kemerdekaan India yang ke-74. Karena jarak sosial dan protokol kesehatan, perayaan tersebut diadakan secara virtual melalui live streaming ke media sosial. Konsul Jenderal, Prakash Chand, mengibarkan bendera nasional India, diiringi komunitas India dan sahabat India bersama-sama menyanyikan lagu kebangsaan India, ‘Jana Gana Mana’, yang ditulis oleh peraih Nobel dan penyair terkenal Rabindranath Tagore. Lagu-lagu patriotik lainnya juga turut diputar dalam acara tersebut.

Konsul Jenderal membacakan Pidato Presiden India, Ram Nath Kovind, yang disampaikan pada malam Hari Kemerdekaan India yang ke-74. Dalam pidatonya, Presiden dengan penuh syukur mengenang para pejuang kemerdekaan dan para martir yang pengorbanannya telah memungkinkan India untuk hidup di negara merdeka. Presiden juga menyebut Bapak Bangsa, Mahatma Gandhi sebagai cahaya penuntun kesuksesan India untuk membebaskan bangsa dan upaya berkelanjutan bangsa untuk mereformasi masyarakat India dari semua ketidakadilan. Perayaan hari kemerdekaan tahun ini berbeda karena virus mematikan yang mengganggu semua kegiatan dan memakan korban jiwa sangat besar. Hal ini telah mengubah dunia yang kita ketahui sebelum pandemi. Presiden yakin bahwa pemerintah pusat dan seluruh pemerintah negara bagian merespons secara efektif dan tepat waktu dalam masa ini. Presiden juga menyampaikan bahwa bangsa ini berhutang budi kepada para dokter, perawat, tenaga kesehatan lainnya serta petugas jasa pelayanan yang senantiasa berada di garis depan dalam upaya melawan virus ini. Di tengah krisis ini, Topan Amphan melanda India di West Bengal dan Odisha, Presiden merasa senang melihat semua lapisan masyarakat bersatu untuk membantu mereka yang terdampak. Masyarakat kurang mampu dan penerima upah harian adalah yang paling terdampak oleh pandemi. Dengan memperkenalkan ‘Pradhan Mantri Garib Kalyan Yojana’, pemerintah telah membantu jutaan orang untuk mencari nafkah, dan mengurangi dampak hilangnya pekerjaan, dislokasi dan gangguan yang disebabkan oleh pandemi. Di bawah cakupan skema ‘One Nation – One Ration Card’, program distribusi makanan gratis terbesar di dunia, pemerintah menyediakan bahan makanan gratis bagi yang membutuhkan. Berkomitmen untuk memperhatikan orang-orang India yang terdampar di berbagai belahan dunia, pemerintah telah memulangkan lebih dari 1 juta orang India di bawah ‘Misi Vande Bharat’. India telah berada di garis depan dalam mengembangkan strategi regional dan global untuk tindakan yang efektif terhadap pandemi. Dukungan luar biasa yang didapat India pada pemilihan kursi anggota tidak tetap Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa adalah hasil dari niat baik yang kami nikmati secara internasional. Presiden menyatakan bahwa India bangga dengan anggota Angkatan Bersenjata, pasukan paramiliter, dan personel polisi yang melindungi perbatasan serta memastikan keamanan internal kami. Krisis yang terjadi saat ini merupakan peluang untuk melakukan reformasi guna merevitalisasi perekonomian untuk kepentingan semua, khususnya petani dan pengusaha kecil melalui The Essential Commodities Act. Peningkatan infrastruktur kesehatan serta percepatan pembangunan iptek juga penting dilakukan. Presiden percaya bahwa pemberdayaan pemuda sangat penting untuk membangun bangsa yang kuat dan ‘Kebijakan Pendidikan Nasional’ yang baru adalah langkah yang tepat ke arah tersebut. Presiden juga mengucapkan selamat kepada warga negara India atas pembangunan kuil di Shri Ram Janmabhoomi di Ayodhya, sebagai momen kebanggaan bagi semua.

Baca Juga :
Polisi Cegah Aksi Damai Memprotes Invasi Rusia di Renon

Perayaan ini juga dimeriahkan dengan penampilan virtual Dr. Pompi Paul, guru tari Svami Vivekananda Cultural Center, Bali (SVCC Bali) melalui video yang membawakan Tari Odissi dari puisi yang ditulis oleh Manohar Puri, Direktur SVCC Bali yang dinyanyikan oleh penyair ternama Gajendra Salanki. Penampilan kedua juga dibawakan oleh Dr. Pompi Paul Bersama dengan Penari Bali Malissa Florance Schillevoont dalam tarian lagu nasional India, Vande Mataram.

Pidato kepada bangsa India oleh Perdana Menteri Narendra Modi dari Red Fort juga disiarkan langsung di Konsulat dan dibagikan ke media sosial.

Perayaan melalui live streaming tersebut diikuti oleh berbagai anggota komunitas India secara virtual dan mereka saling membagikan semangat kebangsaan.

 

Sumber : Humas Pemkot Denpasar

Leave a Comment

Your email address will not be published.