Perayaan Paskah, Pengamanan Gereja Diperketat

 

Balinetizen.com, Jembrana 

Serangkaian perayaan Paskah, Polres Jembrana memperketat pengamanan disejumlah gereja di Kabupaten Jembrana.

Di Jembrana terdapat 30 gereja menjadi atensi Polres Jembrana sebagai antisipasi pasca ledakan bom bunuh diri di Makasar. Bahkan pengamanan ditingkatkan dilakukan di setiap gereja.

Sebanyak 269 personil diterjunkan Polres Jembrana guna memberikan rasa aman dan nyaman saat perayaan Paskah. Mereka nantinya disiagakan di masing-masing gereja di Jembrana.

Sejumlah anggota juga diterjunkan untuk melakukan sterilisasi disetiap gereja guna mengantisipasi bahan berbahaya yang dapat mengacaukan perayaan Paskah.

Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa mengatakan pihaknya telah menyiapkan personil guna melaksanakan pengamanan disetiap gereja di Jembrana.

Dalam kegiatan pengamanan pihaknya juga bersinergi dengan menggandeng Remaja Gereja, Pecalang dan Banser serta tokoh masyarakat. (Komang Tole)

Baca Juga :
Kementerian Pertanian Apresiasi Penanganan Penyakit Babi di Badung

Leave a Comment

Your email address will not be published.