Demi Kenyamanan Beribadah, Babinsa Kodim Biak Numfor Bantu Warga Bangun Pagar Gereja

Balinetizen.com, Papua

Sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap tempat ibadah di wilayah teritorialnya, Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota Posramil-01/Biak Timur Sertu Umaraidin bersama 3 orang anggota Sertu Frangko Sombuk, Sertu M. Yamin dan Sertu Wahyu Hendro Patrias Setiawan melaksanakan karya bhakti membantu warga jemaat Bait El Aryom Soryar membangun pagar gereja di halaman Gereja Jemaat GKI Bait El Aryom Soryar Distrik Biak Timur, Sabtu (24/04/2021).

Sertu Fangko Sombuk menjelaskan bahwa kegiatan karya bhakti membantu warga membangun pagar gereja ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa sebagai aparat teritorial untuk mendekatkan diri dengan masyarakat serta menjaga kemanunggalan TNI-Rakyat.

“Kami hadir bersama personel lainnya bergotong royong dengan warga agar tercipta kebersamaan TNI dan Rakyat,” jelas Sertu Frangko

Lebih lanjut, Sertu Frangko menyebutkan bahwa pembangunan pagar gereja tersebut bertujuan agar lingkungan area gereja terlihat rapi dan indah dengan adanya pagar.”Saya harap terlihat rapi dan indah, sekaligus meningkatkan keamanan dan kenyamanan jemaat pada saat beribadah,” ujar Sertu Frangko.

Salah satu warga Saudara J. Rumpaisum menyampaikan terima kasih kepada Babinsa yang telah membantu pembangunan pagar gereja ini.

“Babinsa sangat membantu dan memotivasi warga jemaat untuk lebih antusias pada saat bekerja. Terima kasih Babinsa Tuhan Memberkati,” ungkap Rumpaisum. (RED-BN).


Hot this week

Mangku Pastika : Hindari Umat Hindu Pindah ke Agama Lain, Jangan bikin Ritual yang Ribet

  Balinetizen.com, Denpasar Rektor IHDN Denpasar Prof. Dr. Drs. I Gusti...

Serial WeTV Original-TITISAN Tayang 19 November 2020, Tayang Eksklusif di WeTV dan iflix Serentak di 7 Negara

Balinetizen.com, Jakarta-   Platform berbasis aplikasi dan website milik raksasa teknologi...

GP. Ansor : Umat Hindu Tidak Pernah Mempersulit Kegiatan Muslim Bali

  Balinetizen.com, Buleleng - Kejadian penolakan warga Dusun Magir Lor Desa...

Perbekel dan Lurah Diminta Memasang Papan Pengumuman Warga Penerima Bantuan

Balinetizen.com, Jembrana-   Keran bantuan untuk masyarakat terdampak Covid-19, baik dari...

Amplop Berisi Peluru Untuk Paus Fransiskus Disita Polisi

    Balinetizen.com, Roma- Sebuah amplop berisi tiga butir peluru pistol yang...

Buntut Adu Jotos, Perbekel Desa Selat Putu Mara Dan Wayan Wisnawati Saling Lapor Ke Polres Buleleng

Perbekel Putu Mara Balinetizen.com, Buleleng Pada saat Badan Pertanahan Nasional...

3.000 Lebih Siswa di Denpasar Nikmati Program Makan Bergizi Gratis Polri

    Balinetizen.com, Denpasar Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan peninjauan langsung...

Perpaduan Arsitektur Bali, Tim Cagar Budaya Provinsi Bali Inventarisasi Gereja Palasari

  Balinetizen.com, Jembrana Tim Cagar Budaya Provinsi Bali turun langsung melakukan...

Pentingnya Kolaborasi Dengan Media Massa Perkuat Literasi Keuangan Masyarakat

      Balinetizen.com, Jakarta Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan,...

WNA Australia Ditembak di Badung, Polisi Libatkan Tiga Polda Buru Pelaku

TKP Penembakan yang menyebabkan seorang WNA Australia, Zivan Radmanovic...

Pramusti Bali Sambut HUT,  Gelar Aksi Sosial dan Aneka Lomba

  Balinetizen.com, Denpasar Menyambut perayaan hari jadinya ke - 21 tahun,...
spot_img

Related Articles

Popular Categories