Komunitas Fortuner Bakal Kumpul di Candi Prambanan Akhir Pekan Ini

Komunitas Toyota Fortuner (ANTARA News/HO)

Balinetizen.com, Jakarta
Para pecinta kendaraan Toyota Fortuner dari berbagai daerah di Indonesia akan berkumpul di Candi Prambanan pada Sabtu (6/7) untuk menggelar Jambore Nasional (Jamnas) ke-2 dengan tema “The Spirit of Unity”.

“Pada acara Jamnas nanti, peserta yang hadir diperkirakan sebanyak 400 member yang meliputi 20 chapter dari berbagai daerah di Indonesia dan dari 100 non-member,” kata Presiden Toyota Fortuner Club of Indonesia (id42ner) Duta Erlangga, dalam keterangannya, Senin.

Menurutnya, selain sebagai wadah silaturahmi, kegiatan itu juga sejalan dengan program pemerintah untuk lebih memperkenalkan kebudayaan dan pariwisata di Indonesia.

“Kegiatan ini pun merupakan salah satu bentuk eksistensi kami sebagai komunitas otomotif di Tanah Air. Selain itu, rasa syukur kami atas perjalanan id42ner yang kami bentuk sampai sejauh ini,” paparnya.

Tri Wibowo selaku ketua pelaksana mengatakan lokasi acara akan terpusat di halaman selatan Candi Prambanan, sehingga peserta akan berkumpul sambil menikmati suasana candi yang menjadi salah satu budaya warisan dunia itu.

Komunitas Toyota Fortuner (ANTARA News/HO)

Beberapa rangkaian acara Jamnas ke-2 id42ner yang akan disajikan, antara lain permainan, pesta rakyat, menikmati matahari terbenam, gala dinner, serta tarian dan musik tradisional. Pada kesempatan itu, mereka juga mengundang pihak Kementerian Pariwisata, BNN, dan Pemerintah Provinsi DI Yogyakarta.

“Kami ingin para member bisa merasakan kebahagiaan dan kebersamaan di Jamnas ke-2 ini. Kami pun mohon maaf bagi para pengguna jalan di sekitar lokasi apabila nanti ada iring-iringan kami di jalan raya karena adanya kegiatan ini,” imbuhnya.

Komunitas yang berdiri sejak 13 Mei 2007 ini telah memiliki 2.000 anggota di seluruh Indonesia, yang terdiri dari enam wilayah dan 20 chapter.

“Komunitas kami ini sebagai pencinta otomotif yang di bawah naungan PT. Toyota Astra Motor Indonesia dan didukung oleh pemerintah pusat maupun daerah,” terangnya.

Sumber : Antaranews

Hot this week

Mangku Pastika : Hindari Umat Hindu Pindah ke Agama Lain, Jangan bikin Ritual yang Ribet

  Balinetizen.com, Denpasar Rektor IHDN Denpasar Prof. Dr. Drs. I Gusti...

Serial WeTV Original-TITISAN Tayang 19 November 2020, Tayang Eksklusif di WeTV dan iflix Serentak di 7 Negara

Balinetizen.com, Jakarta-   Platform berbasis aplikasi dan website milik raksasa teknologi...

GP. Ansor : Umat Hindu Tidak Pernah Mempersulit Kegiatan Muslim Bali

  Balinetizen.com, Buleleng - Kejadian penolakan warga Dusun Magir Lor Desa...

Perbekel dan Lurah Diminta Memasang Papan Pengumuman Warga Penerima Bantuan

Balinetizen.com, Jembrana-   Keran bantuan untuk masyarakat terdampak Covid-19, baik dari...

Amplop Berisi Peluru Untuk Paus Fransiskus Disita Polisi

    Balinetizen.com, Roma- Sebuah amplop berisi tiga butir peluru pistol yang...

Buntut Adu Jotos, Perbekel Desa Selat Putu Mara Dan Wayan Wisnawati Saling Lapor Ke Polres Buleleng

Perbekel Putu Mara Balinetizen.com, Buleleng Pada saat Badan Pertanahan Nasional...

3.000 Lebih Siswa di Denpasar Nikmati Program Makan Bergizi Gratis Polri

    Balinetizen.com, Denpasar Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan peninjauan langsung...

Perpaduan Arsitektur Bali, Tim Cagar Budaya Provinsi Bali Inventarisasi Gereja Palasari

  Balinetizen.com, Jembrana Tim Cagar Budaya Provinsi Bali turun langsung melakukan...

Pentingnya Kolaborasi Dengan Media Massa Perkuat Literasi Keuangan Masyarakat

      Balinetizen.com, Jakarta Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan,...

WNA Australia Ditembak di Badung, Polisi Libatkan Tiga Polda Buru Pelaku

TKP Penembakan yang menyebabkan seorang WNA Australia, Zivan Radmanovic...

Pramusti Bali Sambut HUT,  Gelar Aksi Sosial dan Aneka Lomba

  Balinetizen.com, Denpasar Menyambut perayaan hari jadinya ke - 21 tahun,...
spot_img

Related Articles

Popular Categories