Dugaan Kesalahpahaman, I Kadek Parwata Tewas Ditusuk di Jalan Nangka Utara

 

Balinetizen.com, Denpasar 

Peristiwa penganiayaan berat yang menyebabkan kematian terjadi di depan Warung Auna, Jalan Nangka Utara, Kelurahan Tonja, Banjar Tanguntiti, Kecamatan Denpasar Utara, pada Kamis dini hari sekitar pukul 02.15 WITA.

Korban, I Kadek Parwata (32), ditemukan bersimbah darah setelah ditusuk oleh pelaku yang hingga kini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.

Informasi yang berhasil dihimpun di lapangan, berdasarkan keterangan saksi, peristiwa bermula ketika seorang saksi, Made Darma Wisesa (19), yang baru pulang dari nongkrong mampir ke Warung Auna untuk membeli minuman. ‘

Saat berada di warung, ia didatangi oleh seseorang yang mengenakan jaket hitam dan celana jins panjang serta mengendarai sepeda motor Yamaha Seon.

Orang tersebut menuduh Made Darma telah menyerempetnya, sehingga terjadi adu mulut yang kemudian dilerai oleh pemilik warung. Setelah insiden itu, Made Darma memilih untuk pulang ke rumah.

Tak lama setelah kejadian tersebut, pelaku kembali mendatangi warung dan bertanya kepada penjaga warung, Ashuri (39), apakah Made Darma adalah adiknya.

Ashuri menjawab bahwa pemuda tersebut hanyalah pelanggan tetap warungnya. Beberapa saat kemudian, korban I Kadek Parwata datang bersama temannya untuk membeli minuman. Saat berada di warung, korban tiba-tiba dimaki oleh pelaku.

Tidak terima dengan perlakuan tersebut, korban menghampiri pelaku dan menanyakan alasan makian itu. Situasi semakin memanas hingga berujung pada cekcok antara keduanya.

Dalam perdebatan itu, pelaku tiba-tiba mengeluarkan pisau berukuran agak panjang dan langsung menusuk korban.

Melihat korban bersimbah darah, temannya segera memboncengnya ke Rumah Sakit Darma Bakti untuk mendapatkan pertolongan. Namun, nahas, nyawa korban tidak tertolong akibat kehabisan darah.

Kasi Humas Polresta Denpasar AKP I Ketut Sukadi yang dikonfirmasi Kamis (13/2/2025) membenarkan kejadian tersebut. Saat ini kasus ditangani oleh Polsek Denpasar Utara.

“Adapun motif dan pelaku yang belum dikenal identitasnya masih dalam penyelidikan oleh Pihak Polsek Denpasar Utara,” ujarnya singkat.

 

(jurnalis : Tri Widiyanti)


Hot this week

Mangku Pastika : Hindari Umat Hindu Pindah ke Agama Lain, Jangan bikin Ritual yang Ribet

  Balinetizen.com, Denpasar Rektor IHDN Denpasar Prof. Dr. Drs. I Gusti...

Serial WeTV Original-TITISAN Tayang 19 November 2020, Tayang Eksklusif di WeTV dan iflix Serentak di 7 Negara

Balinetizen.com, Jakarta-   Platform berbasis aplikasi dan website milik raksasa teknologi...

GP. Ansor : Umat Hindu Tidak Pernah Mempersulit Kegiatan Muslim Bali

  Balinetizen.com, Buleleng - Kejadian penolakan warga Dusun Magir Lor Desa...

Perbekel dan Lurah Diminta Memasang Papan Pengumuman Warga Penerima Bantuan

Balinetizen.com, Jembrana-   Keran bantuan untuk masyarakat terdampak Covid-19, baik dari...

Amplop Berisi Peluru Untuk Paus Fransiskus Disita Polisi

    Balinetizen.com, Roma- Sebuah amplop berisi tiga butir peluru pistol yang...

Wanita Australia Dideportasi Usai Curi Laptop di Kuta Utara

      Balinetizen.com, Badung  Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Denpasar kembali menunjukkan ketegasannya...

Kapolres Jembrana Harap Panitia Pasar Adat Pergung Perhatikan Keamanan

  Balinetizen.com, Jembrana Kapolres Jembrana AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati...

Gubernur Koster Launching Sinyal TV Digital Turyapada Tower

  Balinetizen.com, Buleleng Gubernur Bali Wayan Koster melaunching signal tv digital...

Siapkan Perda, Pemkab Buleleng Dukung Penuh Pengembangan Menara Turyapada

Balinetizen.com, Buleleng Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng mendukung penuh beroperasinya Menara...

Wawali Arya Wibawa Hadiri Karya Ngenteg Linggih di Pura Kawitan Mpu Aji Dukuh Sakti

Balinetizen.com, Denpasar   Wakil Wali Kota Denpasar, I Kadek Agus Arya...

Terapkan Gotong Royong Pembiayaan Aktifkan TMD, Gubernur Koster Berhasil Efisiensi Anggaran hingga Rp 30 M

  Balinetizen.com, Denpasar Pemimpin visioner dan pekerja keras layak disandang Gubernur...
spot_img

Related Articles

Popular Categories