Malam Gelaran PKB, Koster : Seni adalah Media Terbaik Mencapai Persatuan

Gubernur Bali Wayan Koster mengajak seluruh krama Bali bergembira dan bersukacita dalam gelaran Pesta Kesenian Bali (PKB) ke-41 tahun ini.

Kesenian di Bali bagaikan oksigen yang bisa dihirup di mana-mana, sebagai sebuah media untuk memahami Bali dengan sejati.

Balinetizen.com, Denpasar

Gubernur Bali Wayan Koster mengajak seluruh krama Bali bergembira dan bersukacita dalam gelaran Pesta Kesenian Bali (PKB) ke-41 tahun ini.

“Jadikan ajang PKB ini sebagai pestanya rakyat Bali, dimana semuanya bergembira, bersatu dan berangkulan. Kita tebarkan kedamaian melalui
tradisi, seni dan budaya kita yang adiluhung,” ajak Gubernur Koster dalam sambutannya pada Malam Gelaran Pembukaan PKB ke-41 di Panggung Terbuka Ardha Candra, Taman Budaya Art Centre, Denpasar, Sabtu (15/6) malam.

Kesenian di Bali disebut Koster, bagaikan oksigen yang bisa dihirup di mana-mana, sebagai sebuah media untuk memahami Bali dengan sejati. “Meskipun ada dinamika di masyarakat, selalu ingat bahwa seni bisa menyatukan kita kembali. Seni adalah media terbaik bagi kita untuk mencapai persatuan itu,” ujarnya.

PKB tahun ini, yang mengambil tema ‘Bayu Pramana’ atau kekuatan angin dipaparkan Koster telah ditata dengan kreatif dan inovatif. “Kita rancang untuk komit dengan tema yang ada sehingga punya wajah baru, tidak monoton,” sebutnya.

“Selain itu, PKB kali ini juga berkomitmen pada kebijakan-kebijakan dan visi ‘Nangun Sat Kerthi Loka Bali’. Seperti penggunaan busana adat Bali, aksara dan sastra Bali, kampanye pengurangan sampah plastik hingga pemanfaatan produk pertanian dan industri lokal,” terang Gubernur kelahiran Sembiran, Buleleng ini.

Keberpihakan pada industri lokal juga ditunjukkan melalui terobosan untuk menggratiskan stand pameran bagi para pelaku UMKM lokal. “Selain itu, kita juga mengangkat kembali sekaa sebun di tiap desa adat, yang selama ini menjaga kokohnya agama, adat tradisi di Bali,” ujarnya.

Membuka PKB tahun ini, digelar oratorium berjudul ‘Bali Padma Bhuana’ oleh ISI Denpasar. Fragmen sendratari yang mengisahkan Raja Dalem Waturenggong yang memimpin Bali di abad ke-16, dengan upaya-upayanya untuk menjaga kesejahteraan dan kebahagiaan rakyatnya. Antara lain, dengan melaksanakan upacara Nangluk Merana dan Eka Dasa Rudra serta meneladani kearifan raja-raja sebelumnya.

Hadir pula dalam gelaran pembukaan tersebut, Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, Sekda Dewa Made Indra, Ketua DPRD Nyoman Adi Wiryatama serta undangan para sulinggih, pemuka agama, konsulat negara sahabat, tokoh masyarakat dan ribuan masyarakat.

Editor : Sutiawan


Hot this week

Mangku Pastika : Hindari Umat Hindu Pindah ke Agama Lain, Jangan bikin Ritual yang Ribet

  Balinetizen.com, Denpasar Rektor IHDN Denpasar Prof. Dr. Drs. I Gusti...

Serial WeTV Original-TITISAN Tayang 19 November 2020, Tayang Eksklusif di WeTV dan iflix Serentak di 7 Negara

Balinetizen.com, Jakarta-   Platform berbasis aplikasi dan website milik raksasa teknologi...

GP. Ansor : Umat Hindu Tidak Pernah Mempersulit Kegiatan Muslim Bali

  Balinetizen.com, Buleleng - Kejadian penolakan warga Dusun Magir Lor Desa...

Perbekel dan Lurah Diminta Memasang Papan Pengumuman Warga Penerima Bantuan

Balinetizen.com, Jembrana-   Keran bantuan untuk masyarakat terdampak Covid-19, baik dari...

Amplop Berisi Peluru Untuk Paus Fransiskus Disita Polisi

    Balinetizen.com, Roma- Sebuah amplop berisi tiga butir peluru pistol yang...

30 Finalis Startup Terbaik Perguruan Tinggi Siap Bersaing Memperebutkan Dana Ratusan Juta di Pertamuda 2024

  Balinetizen.com, Jakarta-   PT Pertamina (Persero) melalui Pertamuda 2024 telah menetapkan...

Tingkatkan Literasi Keuangan Generasi Muda, OJK Bali Gelar LMSKU OJK Championship 2024

Balinetizen.com, Denpasar- Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Bali menggelar LMSKU OJK...

Peduli Kesehatan Mental Remaja, Pertamina Patra Niaga Hadirkan Desa Ramah Anak

Balinetizen.com, Karangasem Berdasarkan data dari Pusat Informasi Kriminal Indonesia (Pusiknas)...

Prajaniti Tolak Konsep Wisata Halal di Bali

Ket Foto : Ketua DPD Prajaniti Bali, Dr. Wayan...

Puluhan Ribu Warga Badung Deklarasi Coblos dan Memenangkan Paslon Nomor 2 Koster-Giri dan Adicipta

  Balinetizen.com, Badung   Puluhan ribu warga Badung penuhi wantilan Desa Sedang...

Program Prioritas Koster-Giri di Klungkung, Warga akan Sangat Terbantu

  Balinetizen.com, Klungkung Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali nomor 2...

CCTV Bongkar Aksi Security Stadium Café yang Curi Brankas saat Kafe Tutup

    Balinetizen.com, Badung Seorang security Stadium Café di Jalan Kartika...

30 Finalis Startup Terbaik Perguruan Tinggi Siap Bersaing Memperebutkan Dana Ratusan Juta di Pertamuda 2024

Balinetizen.com, Jakarta PT Pertamina (Persero) melalui Pertamuda 2024 telah menetapkan...
spot_img

Related Articles

Popular Categories