Sesuai Visi Gubernur, Satpol PP Akan Bersinergi Dengan Desa Adat Dalam Penerapan Perda

Gubernur Bali Wayan Koster menerima audiensi Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Bali dan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten/Kota se-Bali di Kediaman Gubernur Bali, Jaya Sabha, Jumat (26/4).

Balinetizen, Denpasar

Gubernur Bali Wayan Koster menerima audiensi Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Bali dan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten/Kota se-Bali di Kediaman Gubernur Bali, Jaya Sabha, Jumat (26/4).

Kasatpol PP Provinsi Bali Dewa Nyoman Rai Darmadi menyampaikan tujuan utama bertemu dengan Gubernur Bali guna melaporkan rencana pelaksanaan Peringatan HUT Pemadam Kebakaran ke 100, HUT Satpol PP ke 69 dan HUT Satlinmas ke 57 tahun 2019. Pertemuan ini juga sekaligus memohon arahan dari Gubernur Bali terkait peran Satpol PP dalam upaya penerapan Perda di lapangan untuk mewujudkan visi Gubernur Bali Nangun Sat Kerthi Loka Bali, baik di tingkat Provinsi maupun di tingkat Kabupaten/Kota.

Gubernur Bali Wayan Koster menyampaikan pentingnya peran Satpol PP dalam menerapkan peraturan daerah yang telah dibuat oleh Pemerintah Provinsi Bali. Ketua DPD PDIP Provinsi Bali ini mengatakan sejak menjabat sebagai Gubernur Bali telah melahirkan beberapa peraturan sejalan dengan perwujudan visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali. “Saya berharap Satpol PP sesuai fungsinya bisa melakukan upaya agar peraturan ini berjalan dengan baik di masyarakat,” ujarnya.

Menanggapi usulan untuk melibatkan desa adat, Gubernur Koster menilai sebagai langkah yang positif mengingat desa adat memiliki kewenangan di wilayahnya. “Saya pikir bagus jika bisa melibatkan desa adat sebagai yang punya wewidangan,” katanya.

Editor : Sutiawan


Hot this week

Mangku Pastika : Hindari Umat Hindu Pindah ke Agama Lain, Jangan bikin Ritual yang Ribet

  Balinetizen.com, Denpasar Rektor IHDN Denpasar Prof. Dr. Drs. I Gusti...

Serial WeTV Original-TITISAN Tayang 19 November 2020, Tayang Eksklusif di WeTV dan iflix Serentak di 7 Negara

Balinetizen.com, Jakarta-   Platform berbasis aplikasi dan website milik raksasa teknologi...

GP. Ansor : Umat Hindu Tidak Pernah Mempersulit Kegiatan Muslim Bali

  Balinetizen.com, Buleleng - Kejadian penolakan warga Dusun Magir Lor Desa...

Perbekel dan Lurah Diminta Memasang Papan Pengumuman Warga Penerima Bantuan

Balinetizen.com, Jembrana-   Keran bantuan untuk masyarakat terdampak Covid-19, baik dari...

Amplop Berisi Peluru Untuk Paus Fransiskus Disita Polisi

    Balinetizen.com, Roma- Sebuah amplop berisi tiga butir peluru pistol yang...

Wanita Australia Dideportasi Usai Curi Laptop di Kuta Utara

      Balinetizen.com, Badung  Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Denpasar kembali menunjukkan ketegasannya...

Kapolres Jembrana Harap Panitia Pasar Adat Pergung Perhatikan Keamanan

  Balinetizen.com, Jembrana Kapolres Jembrana AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati...

Gubernur Koster Launching Sinyal TV Digital Turyapada Tower

  Balinetizen.com, Buleleng Gubernur Bali Wayan Koster melaunching signal tv digital...

Siapkan Perda, Pemkab Buleleng Dukung Penuh Pengembangan Menara Turyapada

Balinetizen.com, Buleleng Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng mendukung penuh beroperasinya Menara...

Wawali Arya Wibawa Hadiri Karya Ngenteg Linggih di Pura Kawitan Mpu Aji Dukuh Sakti

Balinetizen.com, Denpasar   Wakil Wali Kota Denpasar, I Kadek Agus Arya...

Terapkan Gotong Royong Pembiayaan Aktifkan TMD, Gubernur Koster Berhasil Efisiensi Anggaran hingga Rp 30 M

  Balinetizen.com, Denpasar Pemimpin visioner dan pekerja keras layak disandang Gubernur...
spot_img

Related Articles

Popular Categories