Barisan LU Tidak Tergoyahkan di Ujung Bumi Keris

Barisan Lanang Umbara Tidak Tergoyahkan di Ujung Bumi Keris

Balinetizen, Badung

Meraih suara tertinggi serta berhasil mengungguli pesaing-pesaingnya pada Pileg 2019 dari Daerah Pemilihan (Dapil) 3 Petang untuk kursi DPRD Badung, membuktikan barisan dukungan I Gusti Lanang Umbara (LU) di daerah Ujung Bumi Keris tak tergoyahkan.

Caleg dengan nomor urut 2 dari PDIP yang juga mantan Perbekel Plaga ini, bahkan berhasil mengungguli dua rekannya sesama kader moncong putih, yakni IGA. Inda Trimafoyuda dan I Wayan Suryantara.

Pertarungan sengit yang dikenal sebagai “Dapil neraka” tersebut, bahkan harus membuat Suryantara mesti rela tersingkir lantaran perolehan suaranya dikalahkan oleh akumulasi perolehan suara partai Golkar.

Sebagaimana diketahui, peta politik pertarungan Pileg 2019 di Kecamatan Petang sejak awal didominasi dua parpol besar, yakni PDIP dan Golkar.

Golkar sendiri memasang calon petahana I Wayan Suka, untuk mempertahankan kursi mereka di DPRD Badung. Pasalnya Dapil 3 Kecamatan Petang merupakan kandang Banteng sekaligus wilayah kekuasaan Ketua DPC PDIP Badung I Nyoman Giri Prasta yang juga Bupati Badung.

Meski dengan perolehan suara paling buncit, I Nyoman Suka yang merupakan politisi asal Desa Samuan Carangsari berhasil mengamankan kursinya dengan menyingkarkan mantan perbekel Petang I Wayan Suryantara.

Sementara Trimafo Yuda atau Geg in sejak awal memang diunggulkan untuk merebut kursi bersama Lanang Umbara. Perebutan suara kedua politisi PDIP asal banjar Semanik dan Puri Ngurah Rai Carangsari ini bahkan sempat panas.

Dalam rekapitulasi suara sementara, keduanya beberapa kali sempat saling salip posisi. Baik LU sebutan Lanang Umbara maupun Gek In masing-masing unggul di tiga desa. Namun hasil akhir I Gusti Lanang Umbara berhasil membuktikan dirinya sebagai kader asli banteng terkuat di wilayah Kecamatan Petang. Disusul dengan selisih suara yang diraih oleh Gek In.

Kemenagan LU ini membuktikan militansi suaranya yang sangat kuat di tingkat akar rumput. Hal tak lepas dari jiwa merakyat dan ketulusan pengabdian yang ditunjukan ayah dua Anak ini.

“Tentunya ini pula tak lepas dari dukungan masyarakat, keluarga serta doa restu yang mereka berikan untuk perjuangan yang saya lakukan,” ungkap Lanang Umbara saat dikonfirmasi Kamis (25/4)

Kemudian dengan kemenangan yang didukung segenap jajaran partai dan seluruh lapisan masyarakat Petang tidak lantas membuat Lanang Umbara berpuas diri. Kemenangan ini baginya harus dijawab dengan kerja serta pengabdian memperjuangkan aspirasi dan kepentingan masyarakat saat dirinya duduk di kursi Dewan Badung.

“Bagi saya ini dalah awal dari perjuangan sebenarnya untuk mengawal dan mewujudkan aspirasi masyarakat yang telah memberikan dukungan dengan penuh ketulusan hati,” ujarnya. (*)

Editor : Sutiawan


Hot this week

Mangku Pastika : Hindari Umat Hindu Pindah ke Agama Lain, Jangan bikin Ritual yang Ribet

  Balinetizen.com, Denpasar Rektor IHDN Denpasar Prof. Dr. Drs. I Gusti...

Serial WeTV Original-TITISAN Tayang 19 November 2020, Tayang Eksklusif di WeTV dan iflix Serentak di 7 Negara

Balinetizen.com, Jakarta-   Platform berbasis aplikasi dan website milik raksasa teknologi...

GP. Ansor : Umat Hindu Tidak Pernah Mempersulit Kegiatan Muslim Bali

  Balinetizen.com, Buleleng - Kejadian penolakan warga Dusun Magir Lor Desa...

Perbekel dan Lurah Diminta Memasang Papan Pengumuman Warga Penerima Bantuan

Balinetizen.com, Jembrana-   Keran bantuan untuk masyarakat terdampak Covid-19, baik dari...

Amplop Berisi Peluru Untuk Paus Fransiskus Disita Polisi

    Balinetizen.com, Roma- Sebuah amplop berisi tiga butir peluru pistol yang...

Polisi Ringkus Empat Driver Online Pelaku Pengeroyokan di Pecatu, Dua Masih Diburu

  Balinetizen.com, Badung  Kepolisian Sektor (Polsek) Kuta Selatan bersama Jatanras Polresta...

Sasmita “Tanda-Tanda” Pulung Kekuasaan Jokowi telah Sirna

  Ilustrasi Balinetizen.com, Denpasar Pernyataan terbuka dari Luhut Binsar Penjahitan (LBP) yang...

Pemerintah Resmi Tetapkan Waktu Kerja ASN Hanya 3 Hari di Kantor, Ini Rincian Kebijakan Terbarunya

Balinetizen.com, Jakarta Pemerintag resmi menetapkan regulasi terbaru bagi Aparatur Sipil...

Gusti Anom Gumanti, Bupati Wajib Jawab Pemandangan Umum Fraksi DPRD Badung

Balinetizen.com, Badung Ketua DPRD Badung Gusti Anom Gumanti menyatakan, Bupati...

Tangkal Penipuan Keuangan, OJK Bentuk Indonesia Anti Scam Center

  Balinetizen.com, Jakarta Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus memperkuat stabilitas sektor...

Efisiensi Anggaran, Kembang: Kencangkan Ikat Pinggang dan Prioritaskan Program Tepat Sasaran

Balinetizen.com, Jembrana Kebijakan efisiensi anggaran oleh pemerintah pusat dipastikan akan...

Bupati Tabanan Entry Meeting Pemeriksaan Interim LKPD 2024 Bersama BPK RI

  Balinetizen.com, Tabanan  Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E.,...

Bupati Tabanan Hadiri Serangkaian Upacara Adat sebagai Wujud Komitmen Pelestarian Budaya dan Tradisi Luhur

  Balinetizen.com, Tabanan  Wujud nyata komitmen Pemerintah Kabupaten Tabanan terhadap pelestarian...
spot_img

Related Articles

Popular Categories