Hadapi Persaingan Dalam Perdagangan, DP3AP2KB Latih Perempuan Manajemen Usaha Rumah Tangga

Keterangan foto: Pemerintah Kota Denpasar melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) melalukan pelatihan manajemen usaha rumah tangga khusunya yang dilakukan ibu-ibu rumah tangga selama dua hari mulai Senin (24/6) sampai Selasa(25/6) dilaksanakan di Kantor Desa Tegal Kerta/MB

(Balinetizen.com) Denpasar –

Menghadapi persaingan dalam perdagangan global usaha rumah tangga sering kali tidak siap terhadap situasi tersebut. Untuk itu usaha rumah tangga harus bernar-benar siap dari segi menajemen termasuk juga produk yang akan dipasarkan. Melihat hal tesebut Pemerintah Kota Denpasar melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) melalukan pelatihan manajemen usaha rumah tangga khusunya yang dilakukan ibu-ibu rumah tangga selama dua hari mulai senin (24/6) sampai Selasa(25/6) dilaksanakan di Kantor Desa Tegal Kerta.

“Pelatihan ini sangat pentih bagi ibu-ibu yang bergelut pada usaha rumah tangga. Kami harapkan melalui pelatihan ini semakin meningkatkan daya saing industry rumahan ini,” ujar Kepala DP3AP2KB I Gusti Agung Laksmi Dharmayanti usai menghadiri pelatihan Selasa (25/6). Lebih lanjut Dharmayanti menambahkan untuk menghadapi hal tersebut ibu-ibu yang mempunyai usaha rumah tangga agar memanfaatkan teknologi dalam mempromosikan usahanya. Dengan demikian diharapkan mampu bersaing dengan melakukan transaksi secara online. Melalui pelatihan yang dilakukan kemampuan ibu-ibu dapat lebih meningkatkan skill dalam pengelolaan usaha rumah tangga.

Pelatihan yang dilakukan ini menurut Laksmi Dharmayanti merupakan komitmen Pemerintah Kota Denpasar dalam meningkatkan daya saing usaha rumah tangga. Hal ini akan sangat mempengaruhi produktivitas usaha yang dijalankan.

Kepala Bidang Kualitas Hidup Perempuan dan Kualitas Keluarga, Data dan Informasi DP3AP2KB Luh Emik Eka Indriyani menambahkan pelaku industry rumah tangga yang juga berperan sebagai seorang ibu rumah tangga mempunyai tugas yang berat. Untuk itu harus menyeimbangkan peran antara usaha rumah tangga dan keluarga. Pelatihan yang dilakukan ini menurut Emik untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan usaha rumah tangga yang dilakukan perempuan. “Melalui pelatihan ini kami berharap ibu-ibu mampu menata usahanya sehingga mampu bersaing di era global ini,” ujarnya.

Pelatihan ini yang diikuti 40 peserta diberikan berbagai materi mulai dari keterampilan bisnis sampai pada merintis usaha baru. Materi-materi yang diberikan tentunya sangat relevan dengan perkembangan dalam mengelola usaha rumah tangga. Kedepannya Emik berharap melalui pelatihan ini dapat memunculkan wirausaha perempuan yang dimulai dari usaha rumah tangga. Sedangkan untuk kegiatan pelatihan ini pihaknya juga telah berkerjasama dengan Disperindag, Dinas Koperasi dan UMKM serta WomenWil serta FK Puspa.

Sumber: Humas Pemkot Denpasar


Hot this week

Mangku Pastika : Hindari Umat Hindu Pindah ke Agama Lain, Jangan bikin Ritual yang Ribet

  Balinetizen.com, Denpasar Rektor IHDN Denpasar Prof. Dr. Drs. I Gusti...

Serial WeTV Original-TITISAN Tayang 19 November 2020, Tayang Eksklusif di WeTV dan iflix Serentak di 7 Negara

Balinetizen.com, Jakarta-   Platform berbasis aplikasi dan website milik raksasa teknologi...

GP. Ansor : Umat Hindu Tidak Pernah Mempersulit Kegiatan Muslim Bali

  Balinetizen.com, Buleleng - Kejadian penolakan warga Dusun Magir Lor Desa...

Perbekel dan Lurah Diminta Memasang Papan Pengumuman Warga Penerima Bantuan

Balinetizen.com, Jembrana-   Keran bantuan untuk masyarakat terdampak Covid-19, baik dari...

Amplop Berisi Peluru Untuk Paus Fransiskus Disita Polisi

    Balinetizen.com, Roma- Sebuah amplop berisi tiga butir peluru pistol yang...

Peduli Kesehatan Mental Remaja, Pertamina Patra Niaga Hadirkan Desa Ramah Anak

Balinetizen.com, Karangasem Berdasarkan data dari Pusat Informasi Kriminal Indonesia (Pusiknas)...

Prajaniti Tolak Konsep Wisata Halal di Bali

Ket Foto : Ketua DPD Prajaniti Bali, Dr. Wayan...

Puluhan Ribu Warga Badung Deklarasi Coblos dan Memenangkan Paslon Nomor 2 Koster-Giri dan Adicipta

  Balinetizen.com, Badung   Puluhan ribu warga Badung penuhi wantilan Desa Sedang...

Program Prioritas Koster-Giri di Klungkung, Warga akan Sangat Terbantu

  Balinetizen.com, Klungkung Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali nomor 2...

CCTV Bongkar Aksi Security Stadium Café yang Curi Brankas saat Kafe Tutup

    Balinetizen.com, Badung Seorang security Stadium Café di Jalan Kartika...

30 Finalis Startup Terbaik Perguruan Tinggi Siap Bersaing Memperebutkan Dana Ratusan Juta di Pertamuda 2024

Balinetizen.com, Jakarta PT Pertamina (Persero) melalui Pertamuda 2024 telah menetapkan...

Sekda Bali Harap Literasi Keuangan Dorong Inklusi dan Pertumbuhan Ekonomi Berkualitas

  Balinetizen.com, Denpasar  Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bali, Dewa Made Indra,...

Kabinet Gemuk, dengan Risiko: Boros, Sarat Konflik Kepentingan dan Tidak Efektif

Ilustrasi Balinetizen.com, Denpasar Setiap penggantian pemerintahan, publik menaruh harapan, bahkan dengan...
spot_img

Related Articles

Popular Categories