Putri Suastini Koster Inginkan Generasi Cerdas di Bidang Keilmuan dan Terampil dalam Berkesenian

Putri Suastini Koster
Balinetizen, Buleleng
Membangun karakter anak yang cerdas diperlukan kerjasama yang baik antara orang tua. Apalagi dijaman globalisasi yang penuh dengan persaingan, keluarga menjadi benteng pertama dalam menghasilkan individu yang berkualitas. Hal ini disampaikan Ny. Putri Suastini Koster saat menghadiri Pembukaan Pengabdian Pada Masyarakat (P2M) Pelatihan Pendekatan Saintifik Dalam Membangun Ekosistem Literasi di Sekolah Guru-Guru Bahasa Indonesia se-Kabupaten Buleleng, di Gedung Pasca Sarjana Undiksha, Buleleng, Sabtu (27/4). Selain pendidikan karakter secara formal terkait dengan bidang keilmuan, etika dan moral lembaga pendidikan juga harus serta merta menunjang sekaligus mengembangkan karakter seni yang dimiliki oleh seorang anak. Sehingga selain memiliki bekal pendidikan seorang anak juga tumbuh menjadi individu yang terampil.
Orangtua yang percaya bahwa anaknya bisa meraih mimpi akan membuat anak lebih baik. Apalagi jika anak tahu orangtuanya menaruh keyakinan bahwa dirinya akan menjadi sukses dan meraih cita-citanya. Sebab, keyakinan yang ditaruh pada orangtua kepada anak akan menambah motivasi dan kepercayaan dirinya. Jika orangtuanya saja sudah tidak yakin dan tidak mendukung mimpi anaknya, maka anak akan merasa rendah diri dan tidak termotivasi, imbuh Ny. Putri Koster saat membagikan pengalaman hidupnya didepan puluhan mahasiswa-mahasiswi bidang pendidikan Guru Bahasa di Undiksha Singaraja.
Anak adalah harta yang paling berharga bagi setiap orangtua. Memiliki anak yang berkarakter adalah hal yang membahagiakan. Oleh karena itu, janganlah melewatkan kesempatan yang tidak datang dua kali ini. Buat lingkungan keluarga yang positif, berikan teladan dan jadilah teman yang baik bagi anak. Peran orangtua untuk memberikan pendidikan karakter anak sangat penting. Di usia dini, nilai-nilai yang ditanamkan orangtua kepada anak akan terus dipegang teguh seumur hidupnya. Secara naluriah, perilaku-perilaku yang dimunculkan oleh setiap orang saat dewasa nanti sebagian besar dipengaruhi oleh masa kecilnya.
Menurut Ny. Putri Koster, hal ini sangat penting ditularkan kepada seluruh khalayak publik agar tumbuh generasi muda yang bertanggungjawab dalam membangun bangsa.
Editor : Hana Sutiawati

Hot this week

Mangku Pastika : Hindari Umat Hindu Pindah ke Agama Lain, Jangan bikin Ritual yang Ribet

  Balinetizen.com, Denpasar Rektor IHDN Denpasar Prof. Dr. Drs. I Gusti...

Serial WeTV Original-TITISAN Tayang 19 November 2020, Tayang Eksklusif di WeTV dan iflix Serentak di 7 Negara

Balinetizen.com, Jakarta-   Platform berbasis aplikasi dan website milik raksasa teknologi...

GP. Ansor : Umat Hindu Tidak Pernah Mempersulit Kegiatan Muslim Bali

  Balinetizen.com, Buleleng - Kejadian penolakan warga Dusun Magir Lor Desa...

Perbekel dan Lurah Diminta Memasang Papan Pengumuman Warga Penerima Bantuan

Balinetizen.com, Jembrana-   Keran bantuan untuk masyarakat terdampak Covid-19, baik dari...

Amplop Berisi Peluru Untuk Paus Fransiskus Disita Polisi

    Balinetizen.com, Roma- Sebuah amplop berisi tiga butir peluru pistol yang...

Kasus LANDAK JAWA yang Lagi Viral, “No Viral, No Justice”

Balinetizen.com, Denpasar Di Bali, pemelihara LANDAK Sukena mengalami proses hukum...

Bupati Tabanan Terima Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) dari BPK RI

  Balinetizen.com, Tabanan  Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya,...

Walikota Jaya Negara Pimpin Rakor Keamanan dan Kenyamanan Kota Denpasar 

    Tekankan Pentingnya Sinergitas Semua Unsur Untuk Ciptakan Rasa Aman...

Bupati Giri Prasta Terima Audiensi Organisasi Masyarakat Islam di Provinsi Bali

Bupati Nyoman Giri Prasta menerima audiensi dari beberapa Organisasi...

Pemkab Jembrana Gelar pameran UMKM di Pasar Umum Negara

  Balinetizen.com, Jembrana Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jembrana menggelar pameran produk...

Pemkab Jembrana Gelar Kick Off Integrasi Layanan Kesehatan Primer

  Balinetizen.com, Jembrana Guna mewujudkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat secara...

Kolaborasi Desa Selemadeg dan Akademisi Udayana, Membangun Lingkungan Bersih dengan TOGA dan Daur Ulang Plastik

  Balinetizen.com, Tabanan Desa Selemadeg, yang dikenal dengan tanahnya yang subur,...
spot_img

Related Articles

Popular Categories